Senin, 10 Agustus 2015

Cake Potong Pandan Keju


Udah lamaaaa banget bookmark resep ini. kombinasi warnanya cantik dan enak paduan rasa pandan dan kejunya. Base cake nya pake resep bolu hongkong teh Ricke yang lembuut..banget. pakai metode pengocokan terpisah antara putih dan kuning telur. Jadi rasanya lebih lembut dari sponge cake biasa. Langsung aja yuk intip resepnya

Bolu Hongkong Pandan
Source : Ricke Indriani - Ordinary kitchen

Bahan A :

  • 4 kuning telur
  • 30 gr gula pasir
  • 1 sdt emulsifier
  • 1/4 sdt vanila
  • 1 sdm susu cair (aku pakai SKM)
Bahan B :
  • 4 putih telur
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 air sdt jeruk nipis
  • 50 gr gula pasir
Bahan C (campur dan ayak jadi satu) :
  • 60 gr terigu 
  • 15  maizena
  • 1/4 sdt baking powder
Bahan D :
  • 1 sdt pasta pandan
  • 60 gr margarin/butter lelehkan
Toping : buttercream, keju cheddar parut, cherry merah

Caranya :
  • Panaskan oven 190°C .siapkan loyang 24x24x4 cm.oles margarin dan alasi kertas roti dan oles margarin lagi.sisihkan
  • Kocok bahan A (kecuali susu cair) hingga mengembang dan kental.masukkan susu cair.kocok rata.matikan mixer.sisihkan.
  • Di wadah lain kocok putih telur, garam dan air jeruk nipis dengan speed rendah hingga berbusa.masukkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil terus dikocok hingga putih telur mengembang soft peak.tandanya ketika gagang mixer diangkat, terbentuk adonan yang melengkung seakan mau jatuh tapi tidak.warnanya putih, mengkilat dan teksturnya creamy. Lebih detailnya silahkan klik disini.
  • Masukkan kocokan kuning telur ke putih telur sambil dimixer dengan speed rendah hingga rata.
  • Masukkan bahan C. Aduk balik atau mixer speed rendah sampai rata
  • Tuangi bahan D. Aduk balik dengan spatula hingga rata.pastikan tidak ada sisa mentega yang mengendap didasar adonan atau belum tercampur karena akan menyebabkan kue menjadi bantat.
  • Tuang ke loyang dan oven 15-20 menit hingga matang.
  • Angkat, keluarkan dari loyang dan dinginkan.oles buttercream,taburi keju parut.potong2 dan hias dengan potongan cherry merah. Enjoy!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar