Beberapa minggu ga bikin roti, kangen juga nge-roti lagi. Setelah seminggu ini penyakit malasku kambuh lagi, akhirnya jadi juga bikin roti hari ini. Basicnya tetap pakai resep soft bread ncc yang dulu udah pernah aku posting disini, tapi kali ini aku bikinnya 3/4 resep. Jadi sekitar 12 buah roti. 4 buah cup bread isi vla keju, 4 buah strawberry streussel bread dan 4 buah roti isi keju. Vla kejunya nyontek dari blognya Teh Diah Raki disini. Sedangkan streussel breadnya dibikin karena lihat blueberry strussel breadnya Mbak Hesti disini. Cuma aku pakainya selai strawberry, bukan blueberry. Adanya cuma itu dirumah,hihihi...bentuk kepangnya masih acak-acakan, ga bisa cantik kayak punya Mbak Hesti. Fotonya juga baru jeprat jepret jam 7 malam. Rotinya baru matang jam 5, mendung dan aku belum beres-beres rumah. Ya wes lah fotonya nyari waktu yang nyantai aja pas malamnya. Jadi harap maklum kalau fotonya ueleek seadanya..(Kapan juga aku foto pernah bagus, mesti 'ala kadarnya' gitu and always,hiks..hiks.. T T )
Sabtu, 28 November 2015
Senin, 23 November 2015
Perkedel Kentang Daging
Awalnya sempet ragu-ragu posting resep perkedel daging ini. Pasti udah banyak yang bisa dan lebih jago bikin lauk ini. Tapi setelah dipikir-pikir ga apa-apa deh diposting aja. Siapa tahu bermanfaat. Resep ini warisan dari almh. Nenek. Saking seringnya bantuin beliau masak waktu aku tinggal dengan beliau di Surabaya jaman kuliah dulu, sampai hafal diluar kepala untuk bumbu-bumbunya. Berikut resepnya..
Perkedel Kentang Daging
Bahan :
- 500 gr kentang
- 50 gr daging sapi cincang
- 2 siung bawang putih iris tipis
- 2 siung bawang merah iris tipis
- 1 butir telur kocok lepas
Bumbu halus :
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt garam
- Sedikit merica bubuk (1/8 sdt)
Caranya :
- Kupas kentang,cuci bersih dan potong menjadi bagian yang lebih kecil.goreng hingga matang.haluskan (aku ulek manual). Sisihkan
- Haluskan (ulek jadi satu) semua bumbu halus. Sisihkan
- Goreng irisan bawang putih dan bawang merah hingga kuning keemasan.angkat.sisihkan
- Goreng daging cincang dengan sedikit minyak hingga berubah warna.kurang lebih 30 detik saja menggorengnya.angkat
- Masukkan bawang putih goreng,bawang merah goreng dan daging goreng tadi kedalam bumbu halus. Ulek semuanya jadi satu
- Masukkan kentang yang sudah dihaluskan tadi. Campur hingga rata. Masukkan separuh kocokan telur. Aduk rata
- Lumuri telapak tangan dengan minyak.ambil sedikit adonan.bentuk bulat agak pipih. Lakukan sampai semua adonan habis
- Celupkan bulatan adonan pada sisa separuh kocokan telur tadi dan goreng dengan api sedang hingga matang. Angkat. Sajikan
Jumat, 20 November 2015
Kaki Naga (Ayam) / Chicken Drumstick
Akhirnya...kesampaian juga bikin chicken drumstick ini. Padahal ngincer resepnya dari blognya Mbak Endang dan Mbak Hesti udah lama. Keliatan enak gitu daaannn emang enak beneran lho. Setelah sempat maju mundur mau ekskusi resep ini karena malas (hihihi...penyakit lama), akhirnya jadi juga bikin hari ini. Entah dapat wangsit darimana hari ini kok dengan semangat 45 masak kaki naga. Padahal bahan yang ada cuma dada ayam yang tak fillet sendiri dan hanya 200 gr, hahaha...Ya gitu deh,kalau lagi niat masak walau bahan ala kadarnya ga selengkap di resep tetap hajar bleh! Karena ga punya food processor,daging ayamnya aku cincang halus dulu,bawang putih aku ulek halus, bawang bombay juga aku cincang kecil trus aku haluskan lagi pake ulek-ulek (tradisional banget yak ^_^) baru aku blender. Biar blenderku ga ngoyo mesinnya. Alhamdulilah lancar jaya sodara-sodara. Pokoknya big hugs buat Mbak Endang dan Mbak Hesti buat resepnya yang enak ini. Berikut resep yang aku udah sesuaikan sesuai yang ada dirumah ya. Kalau mau yang lengkap dan pastinya lebih yummy, silahkan berkunjung ke blog Mbak Endang dan Mbak Hesti ya..
Kaki Naga Ayam (Chicken Drumstick)
Source : Mbak Endang Indriyani
Bahan :
- 200 gr fillet ayam,cincang halus
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm penuh tepung terigu
- 1/8 siung bawang bombay,cincang dan haluskan
- 2 siung bawang putih haluskan
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt gula pasir
- 1/2 sdt saus tiram
- 1/2 butir telur kocok lepas (aku pakai 1 butir telur kocok lepas trus aku tuang separuhnya ke adonan,sisanya aku pakai buat bahan pencelup sebelum dipanir)
Bahan lain : tepung panir secukupnya (aku pakai bread crumbs), 1butir telur kocok lepas dan stick es krim/tusuk sate/sumpit yang dipotong-potong
Caranya :
- Blender daging ayam cincang dan bawang putih halus.
- Tambahkan bahan lain dan blender lagi sampai menjadi adonan.Tuang dalam wadah
- Test rasa dengan cara ambil sedikit adonan dan goreng. Cicipi. Tambahkan bumbu bila dirasa kurang
- Oles alas kukusan dengan minyak. Panaskan kukusan hingga air mendidih
- Oles tangan dengan minyak,ambil adonan. Bentuk bulat lalu tusuk dengan stick es krim,sumpit atau tusuk sate yang sudah dipotong. Lakukan sampai adonan habis
- Kukus adonan selama 25 menit. Ketika mengukus gunakan api kecil saja
- Angkat dinginkan
- Lapisi dengan tepung panir, celup ke dalam kocokan telur lalu lapisi lagi dengan tepung panir.
- Goreng hingga berwarna golden brown.
Tumis Brokoli Wortel
Pengen makan yang sehat hari ini mikir-mikir sambil browsing akhirnya dapat ide bikin tumis brokoli wortel. Resepnya lihat dari blognya Mbak Dida Rachmadiah disini Jadi bumbu-bumbunya nyontek kayak punya Mbak Dida (aku skip kecap inggris karena ga punya) sedangkan bahan utamanya aku hanya pakai brokoli dan wortel aja. Tanpa campuran apa-apa karena lauknya aku bikin chicken drumstick (postingan selanjutnya). Berikut resepnya yang udah aku sesuaikan ala aku..Makasih Mbak Dida buat resepnya ini.
Tumis Brokoli Wortel
Source : Mbak Dida Rachmadiah
Bahan :
- 200 gr brokoli,potong perkuntum
- 2 buah wortel iris serong tipis
- 3 bawang putih geprek dan cincang halus
- 1/2 butir bawang bombay ukuran sedang, iris tipis memanjang
- 2 sdm saus teriyaki
- 1 sdm saus tiram
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt gula pasir
- 50 ml air
- 2 sdm minyak untuk menumis
Caranya :
- Rebus brokoli dan wortel dalam air mendidih yang diberi sedikit garam. Rebus selama 5 menit. Tiriskan dan siram dengan air es
- Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum dan sedikit layu. Tambahkan air, saus teriyaki, saus tiram, garam, gula, merica. Aduk rata. Test rasa.
- Masukkan brokoli dan wortel. Aduk asal rata sebentar saja. Angkat. Sajikan selagi hangat.
Rabu, 18 November 2015
Vanilla Cupcake With Strawberry Jam Topping
Hihihi....ini cupcake tapi kok nge dome kayak muffin ya. Jadi pengen ketawa sendiri. Apa aku kebanyakan baking powder ya (aku pakai yang double acting) atau apanya yang salah??..yang jelas kesalahan bukan pada resep tapi pada saya, hahaha...Nyobain cupcake ini gara-gara lihat pic nya di blog 'Dapur Mama Aisyah' disini. So attempting, berasa yummy gt dari penampakannya. Tapi pas aku bikin lha kok punyaku jadi mirip muffin, kelihatan banget kalau masih amatiran bikinnya,hahaha...tapi rasanya beneran lembut lho.manisnya pas. Karena dirumah masih ada sisa selai strawberry homemade, iseng aku jadiin toppingnya. Tambah enak deh, ada rasa asem segernya. Resepnya bisa langsung lihat di blognya Dapur Mama Aisyah ya temans. Happy baking...
Ayam Goreng Ungkep Bumbu Kuning
Kali ini posting menu lauk yang simpel aja : ayam goreng. Karena menunya sayur bayam, dan kebetulan karena emang lagi malas bikin lauk pendamping yang aneh-aneh, jadi ya sudahlah ayam goreng aja,hihihi...(pemalas banget sih T T..). Resepnya masih tetep... ala my mom. Biasanya sih kalau bikin bumbu ungkepnya pakai ilmu kira-kira, tapi ini aku coba tulis takarannya. Bikinnya gampang kok, here is the recipe
Ayam Goreng Ungkep Bumbu Kuning
Source : My Mom
Bahan :
- 500 gr ayam potong jadi 5-6 bagian atau sesuai selera
- Air 1/2 liter
- Daun salam 3 lembar
- Minyak secukupnya untuk menggoreng
Bumbu halus :
- 2 sdt garam
- 6 siung bawang putih
- 1 cm lengkuas iris tipis
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt gula pasir
- 1 cm kunyit
Caranya:
- Cuci bersih ayam,tiriskan
- Haluskan bumbu-bumbu (biasanya aku ulek manual).
- Masukkan ayam,daun salam,air dan bumbu halus dalam wajan,lalu masak sampai ayam empuk, bumbu meresap (ayam berwarna kuning) dan air menyusut (tinggal sedikit). Kurang lebih 15-20 menit. Angkat,sisihkan.
- Goreng ayam dalam minyak panas ssebentar saja,hanya memberi efek kecoklatan pada permukaan ayam. Tidak perlu sampai garing
- Sajikan selagi hangat.
Note : setelah proses ungkep selesai,ayam bisa disimpan dalam kulkas dan digoreng sewaktu-waktu ketika akan disajikan
Selasa, 17 November 2015
Churros
Lagi pengen ngemil tapi ga pengen ribet bikin, salah satu alternatifnya bisa bikin churros ini. Churros sebenarnya masih sodaraan sama soes juga, cuma yang ini adonannya digoreng dan bisa dimakan dengan aneka topping : saus coklat, saus strawberry atau cuma pake taburan gula halus aja juga udah enak. Jujur ini kali pertama aku makan dan bikin churros sendiri. Sebelumnya ga pernah niat buat nyoba. Tapi lama-lama penasaran juga sama rasanya. Dan ternyata setelah nyoba lumayan enak juga. Aku cuma pakai taburan gula halus aja buat toppingnya, hmm...kalau pakai saus coklat lebih enak kali ya,hihihi...ntar deh kapan-kapan nyobain bikin lagi pakai saus coklat. Resep churros ini aku lihat di blognya Mbak Ricke disini. Aku cuma bikin 1/2 resep aja dengan 1 butir telur ukuran kecil. Berikut resepnya...
Churros
Source : Mbak Ricke Indriani
Bahan :
- 250 ml air
- 50 gr butter/margarin
- 1 sdm gula
- 1/4 sdt garam
- 150 gr tepung terigu protein sedang, ayak
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 1 butir telur ukuran besar (2 butir ukuran kecil), kocok lepas
- Minyak goreng yang banyak untuk menggoreng churros
Caranya :
- Masak air,margarin/butter,gula,garam hingga mendidih. Matikan api. Masukkan tepung dan vanila, aduk cepat hingga rata. Nyalakan kembali api,aduk hingga kalis dan adonan tidak menempel di panci. Sisihkan,biarkan agak hangat
- Masukkan telur yang sudah dikocok lepas,aduk rata dengan sendok kayu. Adonan akhir adalah adonan yang lengket tapi tidak terlalu lembek seperti kue soes.
- Masukkan dalam piping bag yang diberi spuit bintang ukuran besar
- Panaskan minyak dengan api sedang,Spuitkan memanjang sepanjang 10 cm atau sesuai selera. Atau bisa juga adonan dispuitkan ke loyang yang sudah ditaburi tepung tipis. Lalu simpan di freezer hingga adonan mengeras. Baru digoreng sehingga hasilnya bisa lebih cantik (aku pakai cara ini)
- Setelah berwarna kecoklatan,angkat,tiriskan. Biarkan agak hangat baru ditaburi gula halus
Sabtu, 14 November 2015
Ikan Goreng Tepung Saus Asam Manis
Hari ini bikin menu yang (masih) simple tapi rasanya yummy. Hasil blogwalking ke blognya Mbak Nina disini tentang fillet dori asam manis. Jadi pengen bikin juga. Tapi ikannya aku ganti fillet ikan nila aja. Pengennya gurame, tapi ga nemu di pasar. Ya wes lah yang ada aja. Bikinnya lumayan gampang untuk beginner kayak aku dan alhamdulilah rasanya tidak 'mengerikan' seperti kalau aku ngarang-ngarang bumbu sendiri,hahaha...kalau nyontek begini mah rasanya enaakk. Makasih ya mbak Nina. Berikut resepnya dengan sedikiit modifikasi sesuai seleraku.
Ikan Goreng Tepung Saus Asam Manis
Source : Bunda Nina
Bahan :
- 250 gr fillet ikan nila potong dadu
- 1 sdm air jeruk nipis
- 1 siung bawang putih haluskan (aku pakai 3 siung)
- 3 sdm tepung terigu
- 1 sdm tepung maizena
- 1 sdm tepung beras
- 1 butir telur kocok lepas
- Minyak untuk menumis
Bahan Saus Asam Manis :
- 3 siung bawang putih cincang halus
- 1/2 butir bawang bombay iris memanjang
- 3 sdm saus tomat (aku pakai 5 sdm karena aku skip pemakaian saus sambal -->efek punya sakit maag ga boleh makan sambal)
- 3 sdm saus sambal
- 1-2 sdt gula pasir
- 1 sdm kecap inggris (aku skip)
- 200 ml air
- 1/2 buah nanas cuci bersih dan.ootong sesuai selera (aku skip)
- 1 buah wortel potong korek api dan rebus1/2 matang (aku skip)
- 1/2 sdm maizena larutkan debgan sedikit air matang
- Sedikit minyak untuk menumis
Caranya :
- Cuci bersih ikan,beri air jeruk nipis lantas bilas sampai bersih
- Campur tepung terigu,maizena dan tepung beras dengan garam, merica dan bawang putih halus (versiku--->ikan yang sudah aku cuci,aku rendam dalam bawang putih halus yang sudah diberi sedikit air. Aku diamkan 1/2 jam. Jadi bawang putih halus tidak aku campurkan di tepung)
- Baluri ikan dengan tepung,celupkan kr telur kocok dan baluri tepung lagi. Goreng sampai berwarna keemasan. Sisihkan
- Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan saos tomat, saos sambal dan kecap inggris. Tuang air. Beri gula dan masak sampai mendidih.
- Tuang larutan maizena. Masak lagi hingga mengental. Test rasa
- Masukkan nanas dan wortel (aku skip proses ini karena gak pakai dua-duanya).aduk rata dan angkat
- Siram saus asam manis ke ikan goreng tadi sesaat sebelum disajikan. Paling enak disantap selagi hangat
Kalau dilihat, aku banya skip beberapa bahan seperti yang ditulis mbak Nina. Tapi itu tidak mengurangi kelezatan menu ini. Mungkin kalau sesuai resep pasti hasilnya lebih enak lagi ya. Selamat mencoba...
Kamis, 12 November 2015
Chicken Teriyaki
Masih dalam rangka belajar memasak, jadi nyari menu yang simple,gampang dibuat dan rasanya enaaaakk,hihihi...pilihan menu hari ini jatuh pada si chicken teriyaki.Nyontek resepnya Mbak Irene (makasih ya mbak,rasanya mantaps...!) Bikinnya cuma 1/2 resep aja (dan ternyata jadinya dikit.buat 2x makanku juga udah amblas. Nyesel...nyesel..nyesel). Lain kali mau bikin banyak sekalian biar puas makannya.Ok, berikut resepnya.So simple and delicious!
Chicken Teriyaki
Source : Mbak Irene Susianto
Bahan :
- 500 gr dada ayam
- 3 siung bawang putih Cincang halus
- 2 buah bawang bombay iris memanjang
- Wijen sangrai (aku ga pakai)
- 1 sdt gula atau 1 sdm.madu
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica
- 1 sdm margarin untuk menumis
Bumbu Rendaman :
- 3 sdm kecap manis
- 3 sdm saus tiram
- 4 sdm saus teriyaki
- 1 sdm chicken stok (atau bisa diganti dengan chicken powder--->misal masako,royco)
- 1 sdm minyak wijen (aku ga pakai)
Caranya :
- Potong fillet ayam ukuran dadu. Taruh dalam wadah dan beri bumbu perendam. Biarkan 1/2 jam agar bumbu meresap (aku taruh dalam kulkas)
- Siapkan wajan. Tumis bawang putih sampai harum (Aku tumis bawang bombaynya juga pada step ini).Masukkan daging ayam beserta bumbu perendamnya. Aduk sampai berubah warna.
- Beri garam,gula dan merica. Koreksi rasa.
- Masukkan irisan bawang bombay (Aku skip karena bawang bombay sudah aku tumis bersama bawang putih di step awal tadi). Aduk sampai agak layu. Taburkan wijen sangrai. Angkat, sajikan.
Rabu, 11 November 2015
Cake Tape Keju
Cake tape keju ini aku bikin barengan sama cake pisang yang udah aku posting sebelumnya. Kali ini nyobain resepnya Mbak Ricke yang menurut beliau resep ini dari majalah Femina. Nyoba setengah resep aja dengan 3 butir telur. Pertama kali baca resep dan mau ekskusi sempet ragu-ragu juga. Karena di resep ditulis setelah telur gula dikocok kental dan tape masuk, margarin cair yang dimasukkan dulu baru tepung. Terus terang, selama ini kalau bikin cake pasti tepung dulu yang masuk baru margarin. Pikirku, wah kalau salah ngaduk bisa bantat nih. Sempat mikir mau rubah stepnya 'gimana kalau tepung dulu yang masuk baru mentega cair?mungkin resiko bantat akan lebih kecil'. Tapi aku jadi mikir lagi,kalau teman-teman yang udah nyobain cake itu semua looks stunning and yummy, berarti gak ada yang perlu dikhawatirkan dari step pembuatannya. Ya kan?bismillah aja deh. Hitung-hitung buat pengalaman trial error juga dengan metode ini. Pengen juga ngerti rasa cake ini,apakah sama enaknya dengan proll tape Surabaya ala Mbak Rachmah yang dulu pernah aku buat. Dan hasil ketakutanku akan proses dan hasil akhir cake ini yang akan bantat (karena takut aku ngaduknya gak bener) tidak terbukti. Cake nya mengembang dengan sempurna (padahal aku skip emulsifiernya karena lagi habis). Seneeenngg banget
Apalagi ketika mencicipi rasanya, hmmmm...perfecto! Sebelas dua belas sama kelezatan proll tapenya Mbak RAchmah. Menurut ibuku cake tape ini lebih legit dan enak,tapi buatku kedua resep ini sama-sama juara. Enaaaakkk banget. Yuk dicoba..
Cake Tape Keju
Source : Ricke Indriani adapted from Femina
Bahan :
- 300 tape singkong buang sumbunya
- 75 ml santan kental/SKM (aku pakai SKM)
- 5 butir telur
- 180 gr gula pasir
- 1 sdt emulsufier (optional---> aku skip. )
- 180 gr terigu
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt vanila
- 100 gr margarin+50 gr butter (aku full margarin)
- 50 gr keju cheddar parut
Taburan : keju cheddar secukupnya
Caranya :
- Siapkan loyang tulban diameter 22 cm.oles margarin dan taburi tepung terigu. Sisihkan (aku pakai loyang ukuran 22x22x3 cm untuk 1/2 resep diatas)
- Campur dan ayak tepung dan baking powder.sisihkan
- Panaskan oven suhu 160° C (aku pakai otang jadi aku panasi dengan api kecil aja)
- Campur tape dengan santan /SKM lumatkan dengan garpu.sisihkan
- Kocok telur,gula dan emulsifier hingga putih,meƱgembang dan KENTAL.masukkan vanila kocok rata
- Masukkan tape sedikit demi sedikit sambil dimikser speed rendah hingga rata.
- Masukkan margarin cair sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan dengan spatula
- Masukkan tepung sambil diaduk dengan spatula hingga rata
- Masukkan keju cheddar parut aduk rata
- Tuang ke loyang dan panggang selama 30-45 menit hingga matang. Test tusuk
- Angkat.biarkan sebentar dalam loyang. Baru dikeluarkan,poting dan sajikan.
Untuk tips sukses bikin cake ini bisa langsung meluncur ke blognya Mbak Ricke ya. Selamat mencoba and happy baking!
Cake Pisang
Alhamdulilah...masih bisa posting resep lagi (fiuuuuhhh...) setelah hampir tiga minggu rasa malas baking itu melanda. padahal tiap hari selalu blogwalking di internet, melihat teman-teman yang rajin berkreasi aneka resep masakan dan kue, mengupdate postingan mereka dengan sesuatu yang baru paling tidak seminggu sekali di laman blog masing-masing. duuhh...setiap melihat berbagai resep (kue terutama) dengan foto hasil akhir yang dikemas begitu mengundang selera, ingin rasanya mencoba bikin sendiri di rumah. tapi lagi-lagi malas yang melanda*contoh yang buruk (jangan ditiru ya temans..)
Daaaannn...finally,tepat bersamaan dengan hari pahlawan (hahaha....apa hubungannya coba!), mood baking itu datang lagi. gak tanggung-tanggung, dua cake aku ekskusi hari ini. Cake pisang dan cake tape keju (tunggu di postingan selanjutnya). Dua bahan utama kedua cake ini, yaitu pisang ambon dan tape, sebenarnya udah dari tiga hari yang lalu 'ngejogrok' di rumah. nunggu buat diolah. Tapi jangankan buat ngolah, ngelirik aja ga, ampun deh...*mengutuki diri sendiri. Cake pisang ini aku buat dengan resep yang biasa ibu pakai.ibu dapat resepnya dari Budheku yang tinggal di Surabaya sana. Resep ini Ibu tulis di buku agenda dari jaman dulu.seingatku sejak aku masih SMP resep itu udah ada. Sampai kertasnya lusuh gara-gara keseringan dibolak-balik buat nyari resep ini diantara sekian banyak resep yang ditimbun ibu di buku agenda itu. Cake ini ibaratnya juaranya camilan di rumahku, makanya lumayan sering dibikin. Dulu sewaktu belum bisa bikin cake sendiri, aku tidak pernah memperhatikan bahan dan proses membuat cake ini. pikirku waktu itu 'yang penting cake ini enak' . namun sekarang, sejak aku belajar baking , tiap hari melototin resep-resep dari para senior, tiap hari lihat komposisi bahan yang mereka pakai, aku jadi mulai mikir resep Cake pisangnya budheku ini. Aneh saja rasanya untuk ukuran 3 butir telur dengan 3-4 pisang yang dilumatkan, budhe memakai 250 gr tepung terigu dan 250 gr gula (bahkan ibu selalu memakai 300gr gula karena beliau rasa 250 gr masih kurang manis sodara-sodara!) Pasti pertanyaannya: apa gak kemanisan tuh? dan percayakah anda bahwa dari sekian banyak orang yang udah pernah mencicipi cake ini (termasuk indah temenku SMP yang sekarang ternyata sehobi juga denganku *hai in!) bilang bahwa cake ini manisnya pas tiap kutanya 'ga kemanisan ta in?'. Tapi sekali lagi semua tergantung selera masing-masing.
panci serbaguna yang biasa dipakai ibu
panci serbaguna yang biasa dipakai ibu
Keanehan lain di proses pembuatannya yang juga bikin keningku berkernyit heran adalah,kalau pada umumnya baking powder,baking soda dan vanili biasanya diayak jadi satu dengan tepung terigu, tapi di cake ini dimasukkan sendiri-sendiri jadi setelah telur dan gula dikocok kental,pisang dimasukkan sambil dimikser kecepatan rendah asal rata, lalu berturut-turut dengan sambil dimikser kecepatan rendah, bahan lain seperti sp,baking powder, baking soda, vanili dimasukkan ke adonan. baru tepung dan margarin (yang kesemuanya tetap dimikser kecepatan rendah). Pikirku : apa ngaruhnyq sp ini ke adonan kalau cuma dimikser sebentar aja sama ibu (kira-kira15 detikan aja sebelum tepung masuk). karena dari resep-resep senior yang aku baca, ketika telur dan gula sudah mengembang dan dimasukkan sp, biasanya dikocok lagi sampai adonan benar-benar kental baru masuk pisang. tapi entahlah, yang jelas dari sekian puluh kali bikin cake ini, tidak pernah sekalipun gagal apalagi bantat.
oh iya, satu lagi, dari sejak awal bikin cake ini, ibu tidak pernah memanggangnya dengan oven.beliau memanggangnya dengan alat yang beliau sebut dengan panci serbaguna. panci serbaguna ini dulu dibelikan Mbah buat ibu. dulu memang ibu belum punya oven. baru 3tahun ini aja ibu dibelikan oven tangkring sama bapak (dengan terpaksa dibelikan karena ibu ngambek pas proposal beli oven tangkring ditolak bapak,mogok masak 2 hari, hahaha....) Tapi dasar ibu, setelah terbeli ovennya malah gak dipakai (untung buatku karena secara tidak resmi oven itu dihibahkan bapak padaku) yang bapak tahu emang aku lagi demen-demennya baking,alhamdulilah...maap ya bu ovennya tak kuasai sekarang...
Sampai punya ovenpun, ibu tetap setia dengan panci serbagunanya untuk bikin Cake pisang ini. Suhunya pakai ilmu kira-kira ala ibu. panggang dengan api kecil-sedang selama 30-45 menit. tapi kalau aku interpretasikan kira-kira sunya 160° C karena pemanggangannya agak lama. jadi biar dalamnya matang sempurna dan luarnya gak gosong. sampai resep ini menurun kepadaku (dengan segala pertanyaan aneh yang bikin aku heran), aku tetap mengikuti resep dengan patuh, tidak aku rubah di prosesnya dan aku panggang dengan panci serbaguna seperti yang biasa ibu pakai. Aku takut kalau memakai otang ntar tambah bantat. padahal budheku si empunya resep ini juga manggangnya oakai otang dan sukses-sukses aja. Entahlah, yang jelas aku tetap ga pede manggang cake ini dengan otang, hihihi...
Cake Pisang
Source : Budhe Kris
Bahan :
- 3 butir telur
- 250-300 gr gula pasir
- 3-4 buah pisang ambon, lumatkan dengan garpu
- 1 sdt sp
- 1/2 sdt baking powder (aku pakai double acting)
- 1/2 sdt baking soda
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 1 sdt bumbu spekoek (aku skip karena keluargaku ga suka)
- 250 gr tepung terigu
- 100 gr margarin, lelehkan
Caranya :
- panaskan oven suhu 160°C
- Siapkan loyang tulban diameter 22-24cm.oles margarin dan taburi tepung terigu.sisihkan
- kocok telur dan gula hingga putih dan kental.masukkan pisang yang telah dilumatkan dalam 2 tahap sambil dimikser kecepatan rendah.kocok asal rata
- berturut turut masukkan sp,baking powder,baking soda bumbu spekoek dan vanili sambil tetap dimikser kecepatan rendah.
- masukkan tepung sedikit demi sedikit.mikser speed rendah sampai rata.
- tuang margarin leleh.mikser sebentar sampai tercampur rata
- tuang ke loyang dan panggang selama 30-45 menit tergantung oven masing-masing.test tusuk
- bila sudah matang,keluarkan dari loyang dan siap disajikan
Jumat, 06 November 2015
Cumi Masak Hitam
Paling sukaaaa banget sama cumi masak hitam ini. Jadi cumi ini dimasak dengan tintanya sekalian. Makanya warnanya hitam. Jadi ketika mencuci cumi,hati-hati jangan sampai kantung tintanya pecah. Biasanya kantung tinta ini berada di kepala cumi. Bikinnya simple,tapi rasanya hmmm...mantap. Berikut ini resep yang biasa dipakai ibuku. Resepnya turun temurun dari nenek. Sampai sekarang kalau lagi kangen makan cumi ini,resep ini yang aku pakai
Cumi Masak Hitam
Bahan :
- 250 gr cumi-cumi
- 5 siung bawang putih,iris tipis
- 1 siung bawang merah,iris tipis
- 1 cm jahe memarkan
- 5 buah cabai rawit iris serong (bagi yang tidak suka pedas boleh diskip)
- 1 sachet saus tiram
- Sedikit garam
- Sedikit gula
- 50 ml air
- 1 sdm minyak untuk menumis
Caranya :
- Iris cumi-cumi dengan ketebalan sekitar 1 cm
- Panaskan minyak,tumis bawang putih,bawang merah,jahe,cabai rawit sampai harum dan bawang layu.
- Masukkan cumi yang sudah diiris tadi,aduk hingga bumbu tercampur rata.
- Masukkan saus tiram,gula,garam dan air.aduk rata.koreksi rasa.masak dengan api besar sebentar saja. Kurang lebih 1 menit. Angkat sajikan